Tentang Abdullah bin Salam
Bismillah... Membaca terjemahan Al Qur'an sungguh merupakan hal yang menarik. Al Qur'an ibarat sebuah kitab penuh ilmu yang kaya akan makna. Dan hari ini ketika menyelesaikan membaca terjemahan juz 26 , tibalah pada suarh Al Ahqaf : 10. Dalam footnoteny kutemukan sebuah nama yang belum pernah kudenger sebelumnya : Abdullah bin Salam. Karena penasaran,googling lah di Mr. google, ketemu ternyata inilah biografi beliau : ---------------------------- Abdullah bin Salam nama kecilnya adalah Hushain bin Salam bin Harits, dan dari keturunan Nabi Jusuf bin Yaqub a.s. Pada waktu Nabi Muhammad Shallallahu'alaihi wa Sallam datang di Madinah, ia adalah seorang pendeta dan ulama Yahudi dari Bani Qainuqa yang paling dalam pengetahuannya tentang kitab suci Taurat. Dan sebelum Nabi berhijrah ke Madinah, sesungguhnya ia memang telah menanti-nanti kedatangan Pesuruh TUHAN yang terakhir, yang sifat-sifatnya termaktub dalam Taurat dan Injil, serta yang kedatangan Pesuruh itu telah di ...